Lenterahukum21.com – Kota Depok Komunitas Jurnalis Depok (KJD) menggelar halalbihalal Idul Fitri 1445 H/2024 M dengan tema .”Perkuat Silaturahmi, Insan Media Pemerintah dan Stakeholder untuk Kota Depok yang Lebih Maju.” Bertempat di Kedai Lekker Jl. Sersan Aning 74B, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok. Senin (29/04/2024)
Tujuan halalbihalal untuk mempererat tali silaturahmi keluarga besar KJD dengan Pemkot, Forkopimda, stakeholder dan insan media di Kota Depok.
Ketua KJD Yohanes Hutapea dalam sambutannya mengatakan,” Kegiatan halalbihalal merupakan wujud syukur atas kebersamaan yang telah terjalin baik seluruh anggota atas program di bulan ramadan berjalan dengan sukses,”ungkapnya.
Terimakasih atas support dari relasi yang telah membantu kegiatan KJD. Sekaligus dalam kesempatan yang berbahagia ini juga sebagai menutup rangkaian program KJD bulan ramadan, tambahnya.
“Selamat datang kami ucapkan para tamu undangan yang telah berkenan meluangkan waktunya hari ini. Semoga kehadirannya makin mempererat silaturahmi dan bersinergi dengan program KJD kedepannya,”tandas Yohanes.
Dalam kesempatan ini Arek Ketua Forward Kota Depok menyampaikan, terima kasih atas undangannya, kepada Komunitas Jurnalis Depok (KJD) Arek juga berharap sesama wartawan Kota Depok jangan sampai ada hal yang tidak diinginkan, mari kita bergandeng tangan, agar kedepannya lebih baik lagi.
Ditempat yang sama Sutarno selalu Sekdis Disdik Kota Depok menyampaikan, tanpa wartawan kita tidak dapat informasi karena wartawan dan Pemerintah bersinergi untuk kemajuan Kota, khususnya Kota Depok.
Ahmad Gozali dari Kadinkes juga turut menyampaikan, berterima kasih atas undangan dari KJD, semoga kerja sama selama ini antara KJD dan Kadinkes bisa bersinergi dengan baik.
Semoga kedepannya KJD dapat memberikan kontribusi yang positif dalam menghadirkan program yang inovatif untuk kemajuan pembangunan Kota Depok.
Kegiatan dilanjutkan dengan acara ramah tamah sambil mencicipi hidangan menu makanan dan minuman spesial Kedai Lekker.
Turut hadir dalam halalbihalal antara lain dari Sekdis Disdik Sutarno, Kabid Dinkes Agus Gozali, Ketua MT Balwan Adi Rakasiwi, Ketua Forward Tuhari Arek, Ketua PWOIN Benny Gerungan, dari PWI di wakilkan oleh Aris, Ketua Sekber Dindin Syarifuddin, dan Ketua Awan Andry Tambunan. (kiki)