Lenterahukum21 ,Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati, memimpin Apel Jumat Pagi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jumat (7/3/2025).
Dalam kesempatan itu, ia menekankan berbagai program kesehatan, termasuk pendaftaran puskesmas gratis dan layanan cek kesehatan bagi warga yang berulang tahun.
Mary menjelaskan bahwa pendaftaran puskesmas gratis merupakan salah satu dari lima quick wins 100 hari kerja Wali Kota Depok Supian Suri dan Wakil Wali Kota Chandra Rahmansyah.
Program ini akan memberikan layanan kesehatan tanpa biaya bagi warga yang memiliki KTP Depok. “Saat ini masih dalam tahap persiapan sebelum resmi diberlakukan,” ujarnya di halaman Balai Kota Depok.
Selain itu, ia juga mengingatkan tentang program Cek Kesehatan Gratis (CKG) dari Pemerintah Pusat. Program ini dapat dimanfaatkan oleh warga yang sedang berulang tahun dengan mendaftar di puskesmas sesuai Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) BPJS. “Jangan ragu untuk memanfaatkan layanan ini. Ada pendaftaran khusus di puskesmas,” tambahnya.
Mary turut menyoroti kebiasaan merokok di lingkungan Pemkot Depok, khususnya dalam kaitannya dengan Kawasan Tanpa Rokok (KTR).
Ia mengajak ASN dan masyarakat untuk menjadikan bulan Ramadan sebagai momen mengurangi atau bahkan berhenti merokok.
Tak hanya itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan selama puasa dengan mencukupi asupan cairan. “Minumlah empat gelas saat sahur dan empat gelas saat berbuka agar tetap bugar,” pesannya.
Dengan menjaga pola hidup sehat, Mary berharap ASN dan warga Depok tetap semangat menjalani aktivitas di bulan Ramadan.
(Fitri)